Pengaruh Kepercayaan Pelanggan dan Atribut Layanan terhadap Keputusan Menggunakan Jasa Bengkel PT Aneka Makmur Sejahtera Tanjungpura di Pontianak

Penulis

  • Marco Anggoro Manajemen, STIE Widya Dharma Pontianak

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepercayaan pelanggan dan atribut layanan terhadap tingkat keputusan menggunakan jasa pada PT Aneka Makmur Sejahtera Tanjungpura di Pontianak. Dalam penelitian ini metode yang digunakan yaitu asosiatif. Teknik pengumpulan data melalui dokumentasi, wawancara, kuesioner dengan populasi yang berjumlah 10866 pelanggan sehingga dengan purposive sampling maka sampel yang diambil adalah 122 pelanggan. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa semakin baik hubungan dengan pelanggan, maka semakin terciptanya kepercayaan pelanggan di mana pelanggan semakin mudah memutuskan untuk menggunakan jasa. Semakin baik atribut layanan yang diterapkan maka semakin mudah pelanggan memutuskan untuk menggunakan jasa. Oleh karena itu kepercayaan pelanggan dan atribut layanan mempengaruhi keputusan menggunakan jasa. Selain itu, kepercayaan pelanggan dan atribut layanan menjadi tolak ukur pelanggan untuk memutuskan penggunaan jasa. Karena keduanya sangat menentukan bertahan lamanya suatu perusahaan.

Diterbitkan

2023-07-16

Terbitan

Bagian

Articles