Analisis Pengaruh Citra Perusahaan, Daya Tarik Promosi Dan Lokasi Terhadap Minat Menabung Pada CU Khatulistiwa Bakti Kantor Pusat Di Pontianak

Authors

  • Dwi Anjani Firdaus Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Widya Dharma Pontianak

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh citra perusahaan, daya tarik promosi dan lokasi terhadap minat menabung pada CU Khatulistiwa Bakti Kantor Pusat di Pontianak. Penelitian ini menggunakan bentuk penelitian kuantitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara dan penyebaran kuesioner. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode sampling purposive dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif dengan menggunakan rating scale dengan bantuan Statistical Product and Service Solution (SPSS) versi 22. Berdasarkan hasil pengujian dapat ditarik kesimpulan bahwa hasil pengujian secara simultan (uji F) menunjukkan bahwa variabel citra perusahaan, daya tarik promosi dan lokasi secara simultan berpengaruh dan signifikan terhadap variabel minat menabung. Hasil pengujian secara persial (uji t) menunjukkan bahwa variabel citra perusahaan, daya tarik promosi dan lokasi berpengaruh signifikan terhadap variabel minat menabung. Adapun saran-saran yang dapat penulis berikan sebaiknya pihak CU Khatulistiwa Bakti Kantor Pusat di Pontianak lebih meningkatkan citra perusahaan agar minat menabung anggota meningkat dengan cara agar karyawan CU Khatulistiwa Bakti Kantor Pusat di Pontianak memiliki kepribadian yang baik dalam melayani anggota, pihak CU Khatulistiwa Bakti Kantor Pusat di Pontianak harus meningkatkan daya tarik promosi dengan memiliki berita atau informasi tentang adanya promosi pada CU Khatulistiwa Bakti Kantor Pusat di Pontianak agar mudah diperoleh, pihak CU Khatulistiwa Bakti Kantor Pusat di Pontianak harus meningkatkan lokasi dengan memperhatikan lokasi CU Khatulistiwa Bakti Kantor Pusat di Pontianak sangat mudah ditemukan masyarakat karena dekat dengan keramaian.

References

Gunawan & Siam, S.T. (2024). The Mediating Role of Marketing Capabilities in the Influence of Managerial Capabilities on Sales Force Performance. FIRM Journal of Management Studies, 9(1), 30-48.

Heizer, Jay and Render Barry. (2015). Manajemen Operasi : Manajemen Keberlangsungan dan Rantai Pasokan. Edisi 11. Salemba Empat, Jakarta.

James dan Jack G.Wiechman. (2011). Pemasaran Ritel. (Edisi Kesebelas).

Jerry C. Olson dan Peter J. Paul. (2014). Perilaku konsumen dan strategi pemasaran. Edisi Sembilan. Buku 2. Penerbit Salemba Empat. Jakarta.

Kanaidi. (2010). “Pengaruh Customer Value dan Corporate Image terhadap Loyalitas Pengguna Jasa Paket Pos di Wilayah Pos Bandung Raya”. Majalah Ilmiah COMPETITIVE, Vol.6, No.2.

Kasmir. (2014). Dasar-Dasar Perbankan. Edisi Revisi, Cetakan ke duabelas, PT. RajaGrafindo Persada, Jakarta.

Kertamukti, R. (2015). Strategi Kreatif dalam Periklanan: Konsep Pesan, Media, Branding, Anggaran. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Published

2024-05-15

Issue

Section

Articles