Pengaruh Orientasi Kewirausahaan dan Orientasi Pelanggan terhadap Kinerja Pemasaran Produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Fashion di Pontianak

Penulis

  • Lia Januarti Manajemen, STIE Widya Dharma Pontianak

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari orientasi kewirausahaan dan orientasi pelanggan terhadap kinerja pemasaran pada semua usaha mikro, kecil, dan menengah di bidang fashion. Penelitian ini dilakukan dengan menyebarkan kuesioner dan melakukan wawancara dengan pemilik usaha fashion di kota Pontianak. Populasi dalam penelitian ini adalah usaha sektor pakaian fashion di Pontianak yang berjumlah 357 toko di Pontianak. Berdasarkan populasi maka diperoleh sampel sebanyak 90 responden. Bentuk penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kausalitas, teknik pengumpulan data menggunakan teknik purposive sampling. Analisis regresi linear berganda digunakan untuk melihat pengaruh dari variabel independen orientasi kewirausahaan dan orientasi pelanggan terhadap kinerja pemasaran produk usaha fashion. Hasil dari penelitian ini mengatakan bahwa orientasi kewirausahaan dan orientasi pelanggan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kinerja pemasaran.

Diterbitkan

2023-07-16

Terbitan

Bagian

Articles