Analisis Pengaruh Budaya Organisasi dan Komitmen Organisasional terhadap Kinerja Karyawan pada CU Tri Tapang Kasih di Sejiram Kecamatan Seberuang Kabupaten Kapuas Hulu

Authors

  • Flaviana Celenga Putri Manajemen, STIE Widya Dharma Pontianak

Abstract

Kinerja karyawan dipengaruhi oleh beberapa faktor. Salah satu faktornya adalah budaya organisasi dan komitmen organisasional. Budaya organisasi harus diterapkan dengan baik dan karyawan yang memiliki komitmen organisasional yang tinggi akan menghasilkan kinerja tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi dan komitmen organisasional terhadap kinerja karyawan pada CU Tri Tapang Kasih Di Sejiram Kecamatan Seberuang Kabupaten Kapuas Hulu. Penelitian ini menggunakan metode asosiatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuisoner. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 38 responden pada CU Tri Tapang Kasih Di Sejiram Kecamatan Seberuang Kabupaten Kapuas Hulu. Penentuan sampel yang digunakan adalah metode sensus. Pembahasan dengan uji asumsi dasar, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji F, uji t dan uji koefisien determinasi. Pengujjian model yang diteliti menggunakan software spss 22. Hasil dari penelitian adalah budaya organisasi dan komitmen organisasional berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan.

Published

2019-11-30

Issue

Section

Articles