Analisis Pengaruh Likuiditas Saham dan Firm Size terhadap Cost Of Equity pada Perusahaan Sektor Industri Barang Konsumsi di Bursa Efek Indonesia

Authors

  • Catherine Canniago Manajemen, STIE Widya Dharma Pontianak

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh likuiditas saham dan firm size terhadap cost of equity pada Sektor Industri Barang Konsumsi di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2012 hingga 2016. Bentuk penelitian yang digunakan adalah penelitian kausal. Data penelitian ini menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan perusahaan pada periode 2007 hingga 2016 yang dipublikasikan oleh Indonesian Stock Exchange (IDX). Sampel sebesar 28 perusahaan dari 38 Perusahaan Sektor Industri Barang Konsumsi. Metode yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah metode purposive sampling. Analisis data pada penelitian ini menggunakan SPSS versi 22. Analisis data pada penelitian ini meliputi analisis statistic deskriptif, uji asumsi klasik serta uji hipotesis (uji F dan t). Hasil penelitian menyimpulkan bahwa likuiditas saham berpengaruh positif terhadap cost of equity sedangkan firm size berpengaruh negatif terhadap cost of equity pada Perusahaan Sektor Industri Barang Konsumsi di Bursa Efek Indonesia.

Published

2023-07-17

Issue

Section

Articles