Kinerja Layanan dan Daya Tarik Promosi terhadap Keputusan Menjadi Anggota pada CU Khatulistiwa Bakti KP Balai Kota Pontianak

Penulis

  • Adrianus Indra Saputra Subekti Manajemen, STIE Widya Dharma Pontianak

Abstrak

Di Indonesia credit union adalah salah satu lembaga pembiayaan masyarakat nonperbankan. Credit union sendiri diambil dari kata “credere” artinya percaya dan “union” yang berarti kumpulan, memiliki makna sebagai kumpulan orang yang saling percaya dalam suatu ikatan pemersatu yang sepakat untuk menabungkan uang mereka sehingga menciptakan modal bersama untuk dipinjamkan kepada anggota dengan tujuan produktif dan kesejahteraan. Dalam Penelitian ini penulis menggunakan analisis kualitatif, teknik pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, populasi seluruh anggota CU Khatulistiwa Bakti KP Balai Kota di Pontianak, sampel sebanyak 100 orang. Analisis setiap jawaban diberikan bobot dengan Skala Likert dan perhitungan menggunakan program Statistical Package for the Social Sciences (SPSS). Hasil analisis dan pengujian hipotesis H1 diterima dan H2 ditolak.

Diterbitkan

2023-07-16

Terbitan

Bagian

Articles