FAKTOR-FAKTOR HIGIENIS DALAM KAITANNYA DENGAN PENCEGAHAN KETIDAKPUASAN KERJA KARYAWAN PADA CU KELING KUMANG TP SEKADAU BERSATU

Authors

  • Apriana Kresensia

Abstract

Dengan pencegahan ketidakpuasan kerja maka karyawan akan bekerja dengan maksimal dan akan melaksanakan kewajiban mereka dengan penuh rasa tanggung jawab. Yang menjadi faktor pencegah ketidakpuasan kerja karyawan di antaranya adalah gaji, kondisi kerja, status, kualitas supervisi, hubungan antar pribadi, kebijakan dan administrasi perusahaan.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor higienis dalam kaitannya dengan pencegahan ketidakpuasan kerja karyawan pada CU Keling Kumang TP Sekadau Bersatu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Metode pengumpulan data dengan metode wawancara dan kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan yang ada. Jumlah sampel yang diambil 30 orang dengan menggunakan metode sensus. Analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah secara umum motivasi karyawan sudah baik namun masih ditemukan kekurangan yaitu kesesuaian gaji dengan tingkat pendidikan dan masa kerja yang masih belum sesuai, kondisi kantor baik, fasilitas memadai, lingkungan kantor juga aman,supervisi dilakukan dengan rutin, karyawan juga berkomunikasi dengan baik sesama rekan kerja serta semua pekerjaan dilakukan sesuai dengan SOP. Saran yang dapat penulis berikan antara lain agar harus memperhatikan sistem pembayaran gaji karyawan yang sesuai dengan jenis pekerjaan karyawan, membuat standar gaji untuk karyawan, serta memperhatikan ketepatan waktu pembayaran gaji dengan cara semua pembayaran gaji memakai sistem pembayaran bank yaitu tepat waktu.

Downloads

Published

2017-02-24

Issue

Section

Articles