Pengaruh Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan dan Brand Awareness terhadap Keputusan Pembelian Sepeda-Motor Honda Vario di PT Nusantara Surya Sakti Cabang Pontianak

Authors

  • Evanelly Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Widya Dharma

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kualitas produk, kualitas pelayanan dan brand awareness, terhadap keputusan pembelian Sepeda-motor Honda Vario di PT Nusantara Surya Sakti Cabang Pontianak. Bentuk penelitian yang digunakan adalah penelitian kausalitas, teknik pengumpulan data menggunakan studi kepustakaan, kuesioner dan wawancara. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah responden 100 responden. Teknik analisis data menggunakan analisis kualitatif, dengan menggunakan skala rating dan untuk memproses data pada penelitian ini menggunakan program SPSS versi 22.0. Berdasarkan hasil pengujian dapat ditarik kesimpulan bahwa hasil pengujian secara simultan (uji F) menunjukkan bahwa variabel kualitas produk, kualitas pelayanan dan brand awareness secara simultan berpengaruh dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil pengujian secara parsial (uji T) menunjukkan bahwa kualitas produk, kualitas pelayanan dan brand awarenes secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian.

References

Ferrinadewi, Erna. Merek & Psikologi Konsumen. Yogyakarta: Graha Ilmu, 2008.

Handayani, Desy. et al. Brand Operation. Erlangga, 2010.

Heng, L., Ferdinand, A.T., Afifah, N., dan Ramadania. (2020). Service Innovation Capability for Enhancing Marketing Performance: An SDL Perspectives. Business: Theory and Practice, 21(2), 623-632.

Jayanti, Ratna Dwi, dan Mochammad Zalaluddin Zuhri. “Analisis Pengaruh Iklan dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Minuman Teh pucuk Harum Pada Konsumen De Nala Foodcourt.” Jurnal EKSIS, vol.12, No. 1, April 2017, hal. 3346.

Joseph, Gricha.”Motivasi, Persepsi, Kualitas Layanan, dan Promosi Pengaruhnya Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda-motor Honda di Manado.” Jurnal EMBA, Vol. 1, no. 4, Desember 2013, hal. 2253-2262.

Downloads

Published

2021-03-31

Issue

Section

Articles