Pengaruh Kualitas Komunikasi Atasan Kepada Bawahan terhadap Komitmen Organisasi pada Pegawai CU. Tepian Taduh di Desa Pelimping, Kecamatan Kelam Permai, Kabupaten Sintang

Authors

  • Ferian Ferdinan Sugara Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Widya Dharma

Abstract

Komitmen organisasi dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya adalah kualitas komunikasi atasan kepada bawahan. Komunikasi atasan kepada bawahan yang berjalan dengan terbuka dan efektif akan membuat karyawan merasa kehadiran mereka akan dihargai didalam organisasi tersebut dan akan membuat karyawan lebih berkomitmen dalam berorganisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas komunikasi atasan kepada bawahan terhadap komitmen organisasi pada CU. Tepian Taduh di Desa Pelimping, Kecamatan Kelam Permai, Kabupaten Sintang. Bentuk penelitian ini menggunakan penelitian asosiatif dengan menggunakan kuesioner sebagai metode pengumpulan data. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 65 responden CU. Tepian Taduh di Desa Pelimping, Kecamatan Kelam Permai, Kabupaten Sintang. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah sampling jenuh. Pembahasan menggunakan uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji koefisien determinasi, uji F, dan uji t. Software spss versi 22 digunakan untuk pengujian model penelitian. Hasil dari penelitian ini adalah kualitas komunikasi atasan kepada bawahan berpengaruh signifikan dan positif baik secara parsial maupun simultan terhadap komitmen organisasi.

Published

2020-07-31

Issue

Section

Articles