Kinerja Pelayanan dan Kepercayaan Merek dalam Meningkatkan Minat Membeli Mobil Toyota pada PT Anzon Auto Plaza di Pontianak

Authors

  • Steven Manajemen STIE Widya Dharma Pontianak

Abstract

Kajian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kinerja pelayanan dan kepercayaan merek terhadap minat membeli konsumen agar membeli produk yang ditawarkan PT Anzon Auto Plaza di Pontianak, maka dibutuhkan kinerja pelayanan yang lebih baik dan memuaskan dibanding dengan kinerja pelayanan yang diberikan oleh pesaing, dan kepercayaan merek yang dibangun atau diciptakan oleh perusahaan terhadap konsumen yang mampu membentuk suatu kepercayaan merek dagang perusahaan kepada konsumen sehingga menarik minat konsumen dalam membeli produk yang ditawarkan oleh perusahaan.Peneliti menggunakan metode penelitian alat analisis Skala Likert dan uji pengaruh dengan metode SPSS 22.00. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner yang terdiri dari 50 responden dengan metode yang digunakan yaitu purposive sampling pada responden yang melakukan pembelian mobil merek Toyota dan berdomisili di Pontianak.

Downloads

Published

2023-06-02

Issue

Section

Articles