Dampak Customer Relationship Marketing terhadap Loyalitas Nasabah Asuransi Jiwa Prudential pada PT Dynamic Success Globalindo Cabang Pontianak

Authors

  • Bella Yolanda Manajemen STIE Widya Dharma Pontianak

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui customer relationship marketing yang diterapkan pada PT Dynamic Success Globalindo Cabang Pontianak, untuk mengetahui tanggapan nasabah terhadap Customer Relationship Marketing pada PT Dynamic Success Globalindo Cabang Pontianak, dan untuk mengetahui Loyalitas Nasabah Asuransi Jiwa Prudential. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif, data dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif dengan melihat jawaban dari responden melalui kuesioner yang disebarkan kemudian dikelompokkan menurut kriteria yang telah ditentukan dan jawaban dijumlahkan, dipersentasekan, dianalisis dan ditarik kesimpulan. Hasil penelitian dapat disimpulkan komunikasi, komitmen, kepercayaan dan penanganan kekuhan berpengaruh secara positif terhadap loyalitas nasabah. Adapun saran yang diberikan penulis kepada perusahaan yaitu perusahaan senantiasa mempertahankan, meningkatkan, dan mengembangkan sistem customer relationship marketing untuk terus membentuk loyalitas nasabah.

Downloads

Published

2023-06-02

Issue

Section

Articles