Analisis Pengaruh Green Accounting, Struktur Aktiva, Dan Profitabilitas, Terhadap Nilai Perusahaan Pada Sektor Kesehatan Di Bursa Efek Indonesia

Penulis

  • Angeli Defi Triani Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Widya Dharma Pontianak

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh green accounting, struktur aktiva, dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah Perusahaan Sektor Kesehatan di Bursa Efek Indonesia tahun 2016 s.d. 2020 sebanyak dua puluh tiga perusahaan dan sampel penelitian sebanyak tiga belas perusahan ditentukan dengan menggunakan metode purposive sampling. Bentuk penelitian ini menggunakan penelitian asosiatif. Data penelitian dianalisis dengan pengujian asumsi klasik, analisis linier berganda, koefisien korelasi dan determinasi (R2), uji F dan uji t. Nilai Adjusted R Square hanya sebesar 0,260 atau 26 persen sedangkan sisanya ariable lain yang tidak dimasukkan ke dalam penelitian ini. Hasil penelitian ini adalah green accounting dan struktur aktiva secara signifikan berpengaruh terhadap nilai perusahaan, profitabilitas tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan.

Referensi

Spence, M. (1973). Job Market Signaling. The Quarterly Journal of Economics, 87(3), 355-374.

Wardani, D. D. & Sa’adah, L. (2020). Pengaruh Kinerja Lingkungan Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Kinerja Keuangan Sebagai Variable Interving. Jurnal Akuntansi dan Investasi, 5(1), 15-28.

Yusra, I. (2016). Kemampuan Rasio Likuiditas Dan Solvabilitas Dalam Memprediksi Laba Perusahaan: Studi Empiris Pada Perusahaan Telekomunikasi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia.” Jurnal Benefita, 1(1), 33-42.

Wirawan, J. & Willim, A.P. (2023). The Effect of Board Diversity and Financial Stability on Financial Performance of Banking Sector in Indonesian Stock Exchange. Journal of Asian Multicultural Research for Economy and Management Study, 4(4), 8-18.

Diterbitkan

2024-05-10

Terbitan

Bagian

Articles