Pengaruh Ukuran Perusahaan, Leverage, Kualitas Audit, Umur Perusahaan, dan Pertumbuhan Perusahaan terhadap Kualitas Laba pada Perusahaan Industri Dasar dan Kimia di Bursa Efek Indonesia

Penulis

  • Erich Alfredo Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Widya Dharma Pontianak

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh ukuran perusahaan, leverage, kualitas audit, umur perusahaan, dan pertumbuhan perusahaan terhadap kualitas laba. Populasi penelitian ini adalah perusahaan sektor industri dasar dan kimia di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2016 hingga tahun 2020 sebanyak 87 perusahaan melalui metode purposive sampling diperoleh sampel akhir yaitu 42 perusahaan dengan 210 data penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap kualitas laba dan leverage berpengaruh negatif terhadap kualitas laba. Sedangkan kualitas audit, umur perusahaan, dan pertumbuhan perusahaan tidak berpengaruh terhadap kualitas laba. Kualitas laba dapat dijelaskan oleh variabel independen dalam penelitian sebesar 12,77 persen. Saran untuk peneliti selanjutnya adalah dapat menggunakan variabel-variabel independen lain yang belum tercakup dalam penelitian ini, mempertimbangkan objek penelitian yang lebih luas, serta menggunakan proksi lain dalam mengukur kualitas laba.

Diterbitkan

2023-07-12

Terbitan

Bagian

Articles