ANALISIS PENGARUH OPERATING CASH FLOW, PROFITABILITY, MANAGERIAL OWNERSHIP DAN DEBT TO EQUITY RATIO TERHADAP ACCOUNTING CONSERVATISM PADA PERUSAHAAN BARANG BAKU DI BURSA EFEK INDONESIA

Authors

  • Kevin Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Widya Dharma Pontianak
  • Seat Ngo Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Widya Dharma Pontianak

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh operating cash flow, profitability, managerial ownership dan debt to equity ratio terhadap accounting conservatism pada perusahaan sektor barang baku. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan yang dipublikasikan oleh BEI pada tahun 2016-2020 dan populasi penelitian sebanyak 93 perusahaan dengan sampel yang diperoleh yaitu 23 data, menggunakan teknik purposive sampling dengan beberapa kriteria yaitu perusahaan yang sudah IPO sebelum tahun 2016 dan memiliki kepemilikan manajerial tahun 2016-2020, melaporkan secara lengkap laporan keuangan selama 2016-2020 dan laporan keuangan yang dilaporkan per 31 Desember. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu studi dokumenter. Teknik analisis data dalam penelitian ini meliputi statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, analisis korelasi dan determinasi dan analisis pengaruh. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa operating cash flow dan profitability berpengaruh terhadap accounting conservatism dan variabel managerial ownership dan debt to equity ratio tidak berpengaruh terhadap accounting conservatism.

Published

2024-05-10

Issue

Section

Articles