Pengaruh Tingkat Pertumbuhan Penjualan, Profitabilitas, dan Ukuran Perusahaan terhadap Struktur Modal pada Perusahaan Sub Sektor Advertising, Printing dan Media di Bursa Efek Indonesia
Abstract
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh pertumbuhan penjualan, profitabilitas dan ukuran perusahaan terhadap struktur modal. Penelitian menggunakan metode asosiatif dengan pengambilan sampel berdasarkan teknik purposive sampling yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu, sehingga dari jumlah lima belas perusahaan yang memenuhi kriteria hanya sembilan perusahaan yang terdapat pada Sub Sektor Advertising, Printing dan Media di Bursa Efek Indonesia. Teknik analisis data dengan metode statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji hipotesis dan uji koefisien determinasi. Pengolahan data dengan bantuan program SPSS 21. Hasil penelitian menunjukkan tingkat pertumbuhan penjualan dan profitabilitas tidak berpengaruh terhadap struktur modal sedangkan ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap struktur modal.
Kata Kunci: Pertumbuhan Penjualan, Profitabilitas, Ukuran Perusahaan, Struktur Modal.