Pengaruh Kualitas Pelayanan, Citra Merek Dan Kepercayaan Anggota Terhadap Keputusan Menabung Pada Credit Union Semarong Cabang Pahauman

Penulis

  • Lesiana Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Widya Dharma Pontianak

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kualitas Pelayanan, Citra Merek dan Kepercayaan Anggota terhadap Keputusan Menabung pada CU Semarong Cabang Pahauman. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kausalitas. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara. Populasi dalam penelitian ini adalah anggota CU. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah semua anggota populasi yang menjadi anggota CU sebanyak 111 responden. Teknik analisis data menggunakan analisis data kuantitatif dan menggunakan pengukuran skala rentang (rating scale). Dalam penelitian ini menggunakan bantuan program komputer yaitu SPSS versi 25. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa variabel Kualitas Pelayanan, Citra Merek dan Kepercayaan Anggota yang di uji menggunakan uji validitas, uji realiabiltas, uji asumsi klasik, uji koefisien determinasi (R2), uji regresi berganda, uji F dan uji t memberikan pengaruh yang positif dan signifikan terhadap Keputusan Menabung.

Diterbitkan

2024-07-22

Terbitan

Bagian

Articles