Analisis Pengaruh Disiplin Kerja Dan Stres Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Kantor Pusat Credit Union Semandang Jaya Di Balai Semandang Kecamatan Simpang Hulu Kabupaten Ketapang
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja dan stres kerja terhadap kinerja karyawan pada kantor pusat Credit Union Semandang Jaya di Balai Semandang. Bentuk penelitian yang digunakan penulis adalah penelitian asosiatif dengan sampel sebanyak 50 orang karyawan kantor pusat Credit Union Semandang Jaya di Balai Semandang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan kuesioner. Penelitian ini menggunakan teknik sampling jenuh (sensus) untuk pengambilan sampel. Pengujian data dilakukan dengan program SPSS versi 22 (Statistical Program for Social Science, 22). Skala pengukuran menggunakan skala Likert dengan pengujian uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji determinasi, uji F dan uji t. Hasil pengujian menunjukan bahwa disiplin kerja dan stres kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan kantor pusat Credit Union Semandang Jaya di Balai Semandang.