Analisis Pengaruh Knowledge Sharing rerhadap Kinerja Karyawan pada PT Sumber Djantin di Pontianak
Abstrak
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variabel knowledge sharing terhadap kinerja karyawan pada PT Sumber Djantin di Pontianak.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan lebih melihat sebab dan akibat dari variabel independen dan dependen.Teknik pengumpulan data melalui kuesioner dan studi dokumenter. Pada sampel yang dipakai oleh penulis adalah 50 persen dari populasi, yaitu 81 responden. Sebanyak 5 kuesioner tidak dapat diolah atau diteliti karena jawaban kuesioner tidak diisi secara lengkap, dengan demikian sampel yang diuji berjumlah 76 responden dengan metode pengambilan sampel insidential. Teknik analisis data berupa analisis statistik dengan bantuan software SPSS Statistic 22. Berdasarkan hasil penelitian secara keseluruhan dapat diketahui bahwa variabel knowledge sharing diuji menggunakan regresi sederhana dan uji t memberikan pengaruh yang positif dan signifikan terhadap variabel kinerja karyawan.