Pengaruh Citra Merek, Persepsi Harga, dan Physical Evidence terhadap Keputusan Menginap di Hotel Borneo di Pontianak

Penulis

  • Andre Garcia Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Widya Dharma Pontianak

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh citra merek, persepsi harga, dan physical evidence terhadap keputusan menginap di Hotel Borneo di Pontianak. Dalam penelitian ini penulis menggunakan kuesioner untuk mengumpulkan data. Populasi pada penelitian ini adalah konsumen yang pernah menginap di Hotel Borneo di Pontianak, sampel yang diambil sebanyak 100 responden, kemudian data yang telah diperoleh akan di olah dengan menggunakan Statistical Product and Service Solutions 22. Dari hasil Uji F yang dilakukan, diketahui bahwa citra merek, persepsi harga, dan physical evidence berpengaruh secara simultan terhadap keputusan menginap di Hotel Borneo di Pontianak dikarenakan signifikasi pada Uji F 0,00 lebih kecil dari 0,05. Serta hasil Uji t menunjukkan bahwa citra merek, persepsi harga, dan physical evidence berpengaruh secara parsial terhadap keputusan menginap di Hotel Borneo di Pontianak.

Diterbitkan

2023-05-31

Terbitan

Bagian

Articles