Analisis Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, Firm Size dan Investment Opportunity Set terhadap Struktur Modal pada Perusahaan Sub Sektor Food and Beverages di Bursa Efek Indonesia
Abstrak
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh profitabilitas, likuiditas, firm size, dan investment opportunity set terhadap struktur modal. Bentuk penelitian yang digunakan adalah penelitian asosiatif kausal dan teknik pengumpulan data menggunakan studi dokumenter. Sampel pada Perusahaan Sub Sektor Food and Beverages di Bursa Efek Indonesia sebanyak sebelas perusahaan dengan menggunakan metode purposive sampling. Hasil pengujian menunjukkan profitabilitas dan likuiditas berpengaruh negatif terhadap struktur modal, sedangkan firm size dan investment opportunity set tidak berpengaruh terhadap struktur modal. Profitabilitas, likuiditas, firm size, investment opportunity set dapat memberikan penjelasan sebesar 66,8 persen terhadap variabel dependen yaitu struktur modal, sedangkan sisa 33,2 persen yang dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.