Pengaruh Motivasi terhadap Kinerja Karyawan pada PT Dayak Lestari Ekaniaga
Abstrak
Motivasi merupakan suatu hal yang penting bagi semua karyawan di perusahaan. Setiap perusahaan memiliki cara masing-masing dalam memberikan motivasi kepada para karyawannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah motivasi memengaruhi kinerja karyawan di perusahaan dan mengetahui kebutuhan yang dominan memengaruhi kinerja karyawan pada PT Dayak Lestari Ekaniaga. Dalam penelitian ini penulis menggunakan penelitian asosiatif dengan metode pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran kuesioner dan studi dokumenter. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah metode purposive sampling yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu dari populasi yang berjumlah 187 orang dan diambil sampel berjumlah 127 orang. Adapun teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah alat analisis kuantitatif dimana penulis mengukur data tersebut menggunakan skala likert, kemudian analisis regresi linear berganda, uji validitas, uji reabilitas, koefisien determinasi, uji F, dan uji t. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah bahwa motivasi memengaruhi kinerja karyawan pada PT Dayak Lestari Ekaniaga. Kebutuhan yang paling dominan yang memengaruhi kinerja karyawan adalah kebutuhan berafiliasi (N-Affil).