Analisis Pengaruh Kompensasi terhadap Kinerja Karyawan dengan Kepuasan Kerja sebagai Variabel Intervening pada Hotel Grand Mahkota Pontianak
Abstrak
Salah satu faktor untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, yaitu kompensasi. Kompensasi berpengaruh terhadap meningkat dan menurunnya kepuasan kerja dan mempengaruhi kinerja pada karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening pada Hotel Grand Mahkota Pontianak. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuisoner. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 84 responden pada Hotel Grand Mahkota Pontianak. Penentuan sampel yang digunakan adalah sampling jenuh. Pembahasan dengan uji model pengukuran (outer model), uji model struktural (inner model), uji hipotesis dan statistik deskriptif. Pengujian model yang di teliti menggunakan software WarpPls 6.0. Hasil dari penelitian adalah kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Hotel Grand Mahkota Pontianak, kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja pada Hotel Grand Mahkota Pontianak, kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Hotel Grand Mahkota Pontianak, dan kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan kerja pada Hotel Grand Mahkota Pontianak.
Referensi
Nugroho, Dwi, Agus, dan Kunartinah. “Analisis Pengaruh Kompensasi dan Pengembangan Karier terhadap Kepuasan Kerja dengan mediasi Motivasi Kerja (Studi pada PNS di Sekretariat Daerah Kabupaten Pekalongan)”. Jurnal Bisnis dan Ekonomi. ISSN:1412-3126,Vol.19,No.2 hal (153-169), Pekalongan, 2012.
Sugiyono. Metode Penelitian Pendidikan: Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta, 2017.
Sugiyono. Metode Penelitian Pendidikan: Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta, 2016.
Tannady, Hendy. Manajemen Sumber Daya. Yogyakarta: Expert, 2017.
Verianto, H. (2019). Pengaruh Kepercayaan, Efikasi Diri, dan Komitmen Organisasional terhadap Berbagi Pengetahuan Karyawan di Kantor Cabang Utama PT Bank Panin, Tbk. Kota Pontianak. Jurnal Ekonomi Bisnis dan Kewirausahaan, 8(2), 128-146.