Analisis Pengaruh Harga Kompetitif dan Kinerja Pelayanan terhadap Keputusan Pembelian pada Minimarket Palmart di Pontianak
Abstract
Penelitian ini dilakukan pada Minimarket Palmart di Pontianak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari dua vaiabel yaitu harga kompetitif (X1) dan kinerja pelayanan (X2) terhadap keputusan pembelian (Y) pada saat membeli di Minimarket Palmart. Metode pengumpulan data yang digunakan oleh peneliti ini adalah observasi, wawancara, kuesioner dan studi dokumenter. Teknik pengumpulan sampel pada peneliti ini adalah sampling insidental. Dalam penelitian ini data dikumpulkan dengan alat bantu berupa kuesioner terhadap 100 responden, yang bertujuan untuk mengetahui tanggapan responden terhadap masing-masing variabel. Data yang diperoleh lalu diproses dengan menggunakan progam SPSS versi 22.00 (Statistic Page for Social Sciences) pada komputer. Penguji hipotesis pada penelitian ini menggunakan koefisen determinasi (R2), uji t, uji F dengan bantuan Tabel NOVA. Tingkat kesalahan pada penelitian adalah 5,00 persen
References
Basu dan Irawan. 2008. “Manajemen Pemasaran Modern”.Yogyakarta: Liberty.
Harman. 2017. “Manajemen Pemasaran” (Teori dan Aplikasi Pemasaran Era Tradisional Sampai Era Modernisasi Global), Bandung: Alfabeta.
Hiong, L.S., Ferdinand, A.T., dan Listiana, E. (2020). Techno-resonance Innovation Capability for Enhancing Marketing Performance: A Perspective of RA-Theory. Jurnal Business: Theory and Practice, 21(1), 329-339.
Kotler, Philip dan Gary Amstrong. 2012. “Prinsip-Prinsip Pemasaran”. Edisi Tiga Belas, Jilid 1. Jakarta. Erlangga.
Mowen, John C. dan Michael Minor. 2002. “Perilaku Konsumen.” (Judul Asli: Consumer Behavior), edisi kelima, Jilid 2. Penerjemah Lina Salim. Jakarta: Erlangga.