Pengaruh Loan to Deposit Ratio (LDR), Capital Adequacy Ratio (CAR) dan Non Performing Loan (NPL) terhadap Return on Equity (ROE) pada Perusahaan Subsektor Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI)

Authors

  • Jokend Zapota Putra Program Studi Akuntansi STIE Widya Dharma Pontianak

Abstract

Tujuan penelitian ini dilakukan adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh antara Loan to Deposit Ratio (LDR), Capital Adequacy Ratio (CAR) dan Non Performing Loan terhadap Return on Equity (ROE) dengan sampel sebanyak 30 perusahaan. Bentuk penelitian yang digunakan adalah studi dokumenter. Teknik analisis menggunakan metode kuantitatif dengan analisis regresi linear berganda dan menggunakan bantuan software SPSS versi 20. Maka yang menjadi sampel akhir berjumlah tiga puluh perusahaan subsektor perbankan. Berdasarkan hasil analisis data tersebut maka diketahui bahwa loan to deposit ratio berpengaruh positif terhadap return on equity, capital adequacy ratio berpengaruh positif terhadap return on equity dan non performing loan berpengaruh negatif terhadap return on equity.Kata Kunci: Return on Equity (ROE), Loan to Deposit Ratio (LDR), Capital Adequacy Ratio (CAR) dan Non Performing Loan (NPL)

Downloads

Published

2022-02-11

Issue

Section

Articles