Analisis Pengaruh Current Ratio, Earning Per Share, dan Return on Investment terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia

Authors

  • Eva Novita Program Studi Akuntansi STIE Widya Dharma Pontianak

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Current ratio, earning per share, dan return on investment terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur di Bursa Efek Indonesia selama tahun 2012 sampai dengan 2016. Penelitian ini menggunakan bentuk penelitian asosiatif dengan menggunakan aplikasi Statistical Product and Service Solution version 22 (SPSS 22). Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 145 perusahaan dan sampel sebanyak 123 perusahaan. Dari hasil pengujian dapat disimpulkan bahwa Current ratio tidak berpengaruh terhadap harga saham, earning per share berpengaruh positif terhadap harga saham, dan return on investment tidak berpengaruh terhadap harga saham. Untuk peneliti selanjutnya dapat mempertimbangkan variabel lain seperti DER dan ROE yang dapat mempengaruhi harga saham dan memperpanjang periode pengamatan.Kata Kunci: CR, EPS, ROI, Harga Saham

Downloads

Published

2022-09-09

Issue

Section

Articles