PENGARUH EARNING PER SHARE (EPS), PRICE EARNING RATIO (PER), NET PROFIT MARGIN (NPM), DAN RETURN ON ASSETS (ROA) TERHADAP HARGA SAHAM PT UNILEVER INDONESIA, Tbk. DAN ENTITAS ANAK

Authors

  • Gladys Dorothy

Abstract

Harga saham merupakan salah satu tolak ukur apakah perusahaan memiliki pontensi yang baik atau tidak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Earning Per Share (EPS), Price Earning Ratio (PER), Net Profit Margin (NPM), dan Return On Assets (ROA) memiliki pengaruh terhadap harga saham Unilever. Data sekunder yang digunakan sebanyak 20 data dimana data tersebut didapatkan dari laporan keuangan PT Unilever Indonesia,Tbk dan Entitas Anak triwulan dari tahun 2009 hingga tahun 2013. Pada penelitian ini teknik analisis menggunakan program SPSS versi 17 yang menghasilkan analisis regresi berganda, analisis korelasi, koefisien determinasi, uji signifikansi dan uji asumsi klasik. Hasil dari penelitian mendapatkan bahwa pada analisis regresi berganda EPS, PER dan ROA berarah positif terhadap harga saham sedangkan NPM berarah negatif terhadap harga saham. Setelah itu dari hasil analisis korelasi dan koefisien determinasi adalah 0,996 dan 99,2 persen. EPS dan PER memiliki pengaruh terhadap harga saham, sedangkan NPM dan ROA tidak memiliki pengaruh.

Downloads

Published

2017-01-04

Issue

Section

Articles