PENGARUH FINANCIAL LEVERAGE TERHADAP RETURN ON EQUITY DAN EARNING PER SHARE PADA PT PAKUWON JATI, Tbk. DAN ENTITAS ANAK

Authors

  • Mulyasari Mulyasari

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat financial leverage serta bagaimana pengaruh financial leverage terhadap ROE dan EPS pada PT Pakuwon Jati, Tbk. dan Entitas Anak dari tahun 2008 sampai dengan tahun 2012. Bentuk penelitian ini dilakukan dengan metode penelitian deskriptif dalam bentuk studi kasus, yaitu penelitian terhadap suatu kejadian atau peristiwa, yang mana data tersebut berupa laporan keuangan tahunan. Teknik analisis data adalah dengan rasio financial leverage, Return On Equity (ROE), dan  Earning Per Share (EPS). Berdasarkan hasil penelitian, diketahui nilai debt ratio, debt to equity ratio, dan degree of financial leverage bergerak cenderung menurun, time interest earned ratio bergerak naik sedangkan ROE dan EPS bergerak cenderung naik. Berdasarkan hasil analisis korelasi sederhana diketahui hubungan degree of financial leverage terhadap ROE serta degree of financial leverage terhadap EPS adalah berbanding lurus. Kemudian berdasarkan uji hipotesis secara parsial juga menunjukkan tidak ada pengaruh yang signifikan antara degree of financial leverage terhadap ROE dan degree of  financial leverage terhadap EPS.

Downloads

Published

2016-12-16

Issue

Section

Articles