PENGARUH CURRENT RATIO DAN CASH RATIO TERHADAP NET PROFIT MARGIN PADA PT JAYA REAL PROPERTY, Tbk. DAN ENTITAS ANAK

Authors

  • Wihyahya Wihyahya

Abstract

Kinerja keuangan adalah gambaran setiap hasil ekonomi yang mampu diraih oleh perusahaan pada periode tertentu melalui aktivitas-aktivitas perusahaan untuk menghasilkan keuntungan yang optimal dalam kegiatan usahanya.Tujuan dari dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana pengaruh current ratio dan cash ratio terhadap net profit margin padaPT Jaya Real Property, Tbk. Dan Entitas Anak. Bentuk penelitian ini adalah menggunakan metode deskriptif dan yang menjadi objek penelitian adalah PT Jaya Real Property, Tbk. Dan Entitas Anak. Teknik pengumpulan data menggunakan studi dokumenter. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian diketahui hubungan current ratio dan cash ratio terhadap net profit margin memiliki hubungan yang kuat dan berbanding lurus yang dibuktikan dengan nilai R=0,796. Koefiensi determinasi penelitian ini bernilai adalah sebesar 63,51 persen, menunjukkan bahwa sumbangan pengaruh current ratio dan cash ratio terhadap variasi pergerakan net profit margin adalah sebesar 63,51 persen, sisanya 36,49 persen dipengaruhi variabel lain diluar variable penelitian. Uji hipotesis menunjukan current ratio dan cash ratio secara simultan tidak berpengaruh signifikanter hadap net profit margin. Pengujian secara parsial current ratio berpengaruh signifikan terhadap net profit margin, sedangkan cash ratio tidak berpengaruh signifikan terhadap net profit margin.Saran-saran yang dapat diberikan oleh penulis adalah perusahaan sebaiknya dapat memaksimalkan penggunakan aktiva lancar yang dimiliki sehingga kenaikan aktiva dapat meningkatkan laba yang diterima perusahaan dan menurunkan tingkat hutang lancar perusahaan.

Downloads

Published

2016-09-05

Issue

Section

Articles