PENGUNGKAPAN PELAPORAN KEUANGAN SEGMEN PADA PT COLORPAK INDONESIA Tbk. DAN ENTITAS ANAK

Authors

  • Nini Adelia

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui segmen-segmen apa saja yang terdapat dalam PT Colorpak Indonesia, Tbk. Dan Entitas Anak. Laporan segmen harus ditulis berdasarkan PSAK No. 5 agar sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Dan untuk mengetahui apakah diperlukan segmen tambahan atau tidak, dan apakah perusahaan mempunyai segmen yang dominan. Bentuk penelitian ini adalah metode deskriptif metode studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan studi dokumenter. Teknik analisis data dengan teknik analisis kualitatif dan kuantitatif.  dari penelitian ini dapat diketahui bahwa semua laporan keuangan segmen tersebut dapat diuji dengan uji pendapatan sepuluh persen, uji laba rugi sepuluh persen, dan uji aktiva sepuluh persen, tetapi terdapat segmen yang tidak memenuhi ketentuan PSAK No. 5. Diatara 5 segmen yang ada pada PT Colorpak Indonesia, Tbk. Dan Entitas anak tidak diperlukan segmen tambahan dan tidak terdapat segmen dominan.

Downloads

Published

2016-09-05

Issue

Section

Articles