Analisis Pengaruh Pertumbuhan Laba, Likuiditas, Struktur Modal, dan Ukuran Perusahaan terhadap Kualitas Laba pada Perusahaan yang Terindeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pertumbuhan laba, likuiditas, struktur modal, dan ukuran perusahaan terhadap kualitas laba. Populasi dalam penelitian ini sebanyak empat puluh lima perusahaan yang terindeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia (BEI) dan sampel penelitian dua puluh tiga perusahaan dengan menggunakan metode purposive sampling. Dengan menggunakan kriteria bahwa perusahaan selama lima tahun berturut-turut tergabung kedalam indeks LQ45 selama periode 2015 sampai dengan 2019 dan bukan lembaga keuangan. Bentuk penelitian adalah asosiatif. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji koefisien korelasi dan determinasi serta uji hipotesis. Pengujian data menggunakan bantuan program SPSS 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel likuiditas dan struktur modal berpengaruh negatif terhadap kualitas laba, sedangkan pertumbuhan laba dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap kualitas laba.