Pengaruh Perputaran Persediaan, Profitabilitas, dan Kompleksitas Operasi terhadap Audit Delay pada Perusahaan Subsektor Property dan Real Estate di Bursa Efek Indonesia

Authors

  • Yupita Tesalonika Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Widya Dharma Pontianak

Abstract

Audit delay menggambarkan lama waktu yang dibutuhkan oleh auditor dalam mengaudit laporan keuangan tahunan suatu perusahaan. Tingkat audit delay dapat dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh perputaran persediaan, profitabilitas, dan kompleksitas operasi terhadap audit delay. Penelitian ini dilakukan pada Perusahaan Subsektor Property dan Real Estate di Bursa Efek Indonesia tahun 2014 sampai dengan tahun 2018 dengan sampel sebanyak 33 perusahaan. Bentuk penelitian ini adalah penelitian dengan rumusan masalah asosiatif. Pengujian dilakukan dengan permodelan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perputaran persediaan dan profitabilitas tidak memengaruhi audit delay, sedangkan kompleksitas operasi berpengaruh positif terhadap audit delay.

Downloads

Published

2023-01-31

Issue

Section

Articles