Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas dan Cash Holding terhadap Struktur Modal pada Perusahaan Sub Sektor Makanan dan Minuman di Bursa Efek Indonesia

Authors

  • Hendry Hermawan Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Widya Dharma Pontianak

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh profitabilitas, likuiditas dan cash holding terhadap struktur modal. Populasi sebanyak 18 perusahaan Sub Sektor Makanan dan Minuman di Bursa Efek Indonesia dengan sampel sebanyak 13 perusahaan dengan penentuan menggunakan metode purposive sampling. Bentuk penelitian yang digunakan adalah penelitian asosiatif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan data sekunder. Teknik analisis data dengan permodelan regresi linear berganda. Hasil pengujian menunjukkan profitabilitas tidak berpengaruh terhadap struktur modal, likuiditas negatif berpengaruh terhadap struktur modal dan cash holding tidak berpengaruh terhadap struktur modal. Koefisien determinasi menunjukkan persentase sumbangan pengaruh profitabilitas, likuiditas dan cash holding terhadap struktur modal adalah sebesar 56,4 persen. Saran untuk penelitian selanjutnya mempertimbangkan variabel lain yang mungkin memiliki pengaruh terhadap struktur modal dikarenakan variabel profitabilitas dan cash holding dalam penelitian ini memiliki tingkat signifikansi masing-masing sebesar 0,717 dan 0,348.

Kata Kunci: Profitabilitas, Likuiditas, Cash Holding, Struktur Modal


Downloads

Published

2022-09-13

Issue

Section

Articles