Analisis Pengaruh Orientasi Pasar, Kapabilitas Inovasi, dan Daya Tarik Promosi terhadap Kinerja Pemasaran UMKM Fashion di Kota Pontianak
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui variabel orientasi pasar, kapabilitas inovasi, dan daya tarik promosi yang mempengaruhi kinerja pemasaran UMKM fashion di Kota Pontianak. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 85 unit usaha. Metode penentuan sampel menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis data menggunakan SPSS Statistik versi 22 dengan pengujian validitas, reliabilitas, asumsi klasik, analisis korelasi dan koefisien determinasi, analisis regresi berganda, dan hipotesis uji F dan uji T. Hasil pengujian menunjukkan bahwa variabel orientasi pasar, kapabilitas inovasi, dan daya tarik promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel kinerja pemasaran.