Analisis Pengaruh Rekrutmen dan Proses Seleksi terhadap Kinerja Karyawan pada Supermarket Ligo Mitra di Pontianak
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rekrutmen dan proses seleksi terhadap kinerja karyawan pada Supermarket Ligo Mitra di Pontianak. Adapun metode penelitian yang digunakan adalah metode asosiatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner sebanyak 64 responden yang bekerja pada Supermarket Ligo Mitra di Pontianak. Penarikan sampel dalam penelitian ini menggunakan sampling incidental. Teknik analisis data menggunakan analisis kuantitatif yang dihitung dengan skala likert, dan analisis regresi berganda yang menggunakan bantuan SPSS 22. Metode pengumpulan data yang digunakan untuk mendukung penelitian ini adalah wawancara, dan kuesioner.Pengujian hipotesis pada penelitian ini menggunakan koefisien korelasi, koefisien determinasi (R2), uji T, uji F dengan bantuan tabel ANOVA. Tingkat kesalahan yang dipakai pada penelitian kali ini adalah sebesar 5,00 persen. Hasil penelitian hasil uji F menyatakan bahwa variabel rekrutmen dan proses seleksi berpengaruh secara signifikan terhadap variabel kinerja karyawan. Berdasarkan hasil uji t secara parsial menyatakan bahwa variabel rekrutmen berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan, namun pada variabel seleksi berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja karyawan.