Analisis Pengaruh Kinerja Pelayanan dan Tingkat Kepercayaan Nasabah terhadap Minat Menabung di CU Sumber Kasih di Toba

Authors

  • Veronika Wulan Suganda Manajemen, STIE Widya Dharma Pontianak

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kinerja pelayanan dan tingkat kepercayaan nasabah terhadap minat menabung di CU Sumber Kasih di Toba. Metode penelitian yang digunakan penulis adalah metode korelasional dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner dan wawancara. Populasi dalam penelitian ini adalah semua Anggota yang menabung di CU Sumber Kasih di Toba, sedangkan sampel yang digunakan sebanyak 100 responden menggunakan perhitungan rumus Ferdinand dimana teknik penentuan sampel yang digunakan adalah accidental sampling method. Hasil dari uji reliabilitas menunjukkan bahwa instrument yang digunakan peneliti adalah reliable. Pada tingkat signifikansi 0,05 yang menyatakan bahwa variabel kinerja pelayanan dan tingkat kepercayaan nasabah berpengaruh signifikan terhadap variabel minat menabung. Berdasarkan hasil uji t secara parsial menyatakan bahwa variabel kinerja pelayanan dan tingkat kepercayaan nasabah mempunyai pengaruh yang signifikan dan positif terhadap variabel minat menabung. Adapun saran yang penulis dapat berikan adalah meningkatkan dan memperbaiki yang sudah ada dengan menciptakan kesan bahwa CU Sumber Kasih merupakan pilihan yang paling baik bagi para nasabah.

Published

2023-07-16

Issue

Section

Articles