Analisis Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Harga terhadap Keputusan Konsumen dalam Menggunakan Jasa Angkutan Bus CV Tri Mulya di Pontianak

Authors

  • Ricky Susanto Manajemen, STIE Widya Dharma Pontianak

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh kualitas pelayanan dan harga terhadap keputusan konsumen dalam menggunakan jasa angkutan bus CV Tri Mulya di Pontianak.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kausalitas. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh penumpang yang menggunakan jasa angkutan bus CV Tri Mulya di Pontianak dengan jumlah populasi 26.297 pelanggan berdasarkan data tahun 2017 dengan sampel sebanyak 102 orang responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Teknik Insidental Sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah uji validitas, uji realibilitas, uji asumsi klasik, koefisien determinasi (R2), regresi linear berganda, uji F dan uji t. Hasil pengujian koefisien determinasi (R2) dari kedua variabel independen mampu menjelaskan pengaruhnya terhadap keputusan pembelian adalah sebesar 61 persen, sedangkan sisanya 39 persen dijelaskan oleh fakto-faktor lain yang tidak digunakan dalam penelitian ini. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan dan harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembalian.

Published

2023-07-16

Issue

Section

Articles