Pengaruh Kualitas Makanan, Kinerja Pelayanan, dan Citra Merek terhadap Minat Mengunjungi Kembali Restoran Golden Palace di Hotel Kini Pontianak

Authors

  • Verda Juniati Manajemen STIE Widya Dharma Pontianak

Abstract

Studi ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh kualitas makanan, kinerja pelayanan, dan citra merek pada Restoran Golden Palace di Hotel Kini Pontianak terhadap minat mengunjungi kembali. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kausal komparatif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, kuesioner dan studi dokumenter. Teknik sampling yang digunakan adalah random sampling. Penulis menetapkan sampel dengan menggunakan rumus Slovin sebanyak 100 responden. Teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis kualitatif dan analisis kuantitatif menggunakan untuk mengetahui pengaruh variable kualitas makanan, kinerja pelayanan dan citra merek terhadap minat mengunjungi kembali dengan uji t beserta signifikansinya dan tabel ANOVA untuk mengukur signifikansi variabel independen terhadap variabel dependen. Pengujian hipotesis yang menunjukkan bahwa telah diterima dengan memenuhi syarat t hitung> t table. Berdasarkan hasil studi, dapat disimpulkan bahwa variabel kualitas makanan, kinerja pelayanan dan citra merek diuji menggunakan regresi linier berganda, uji F, dan uji t memberikan pengaruh yang positif dan signifikan terhadap variabel minat mengunjungi kembali.

Downloads

Published

2023-06-26

Issue

Section

Articles