Pengaruh Likuiditas, Ukuran Perusahaan, Dan Struktur Modal terhadap Return on Equity pada Sub Sektor Perdagangan Besar Barang Produksi dan Barang Konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia

Authors

  • Iva Triwati Manajemen STIE Widya Dharma Pontianak

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Likuiditas, Ukuran Perusahaan, dan Stuktur Modal terhadap Return On Equity pada Sub Sektor Perdagangan Besar Barang Produksi dan Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penulis menggunakan bentuk penelitian assosiatif dan dianalisis menggunakan metode kuantitatif dan kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui studi dokumenter. Data dianalisis dengan uji asumsi klasik dan analisis regresi linear berganda, uji F dan uji t. Dari hasil analisis data penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa Likuiditas dan Struktur Modal tidak berpengaruh terhadap Return On Equity, sedangkan Ukuran Perusahaan berpengaruh positif terhadap Return On Equity. Ada beberapa saran untuk penelitian selanjutnya, untuk objek penelitian dan periode waktu yang sama diharapkan agar mempertimbangkan penggunaan variabel likuiditas dan struktur modal sebagai variabel independen karena dari hasil penelitian ini, variabel likuiditas dan struktur modal tidak berpengaruh terhadap variabel dependen yakni Return On Equity pada perusahaan sub sektor perdagangan besar barang produksi dan barang konsumsi periode 2011 sampai dengan 2015. Penelitian selanjutnya dapat menggunakan variabel dependen lain seperti Return on Asset dan Gross Profit Margin.

Downloads

Published

2023-06-26

Issue

Section

Articles