Analisis Pengaruh Kompetensi dan Komitmen Organisasional terhadap Kinerja Karyawan pada CU Lantang Tipo Pusat Damai di Kabupaten Sanggau
Abstract
Kinerja karyawan dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya adalah kompetensi dan komitmen organisasi. Kompetensi karyawan akan mempengaruhi kinerja yang dapat menentukan kemampuan diri karyawan bagi perusahaan demikian juga suatu komitmen organisasi menunjukkan daya dari karyawan dalam melibatkan diri pada perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kompetensi dan Komitmen Organisasional terhadap kinerja karyawan pada CU Lantang Tipo Pusat Damai Di Kabupaten Sanggau. Bentuk penelitian ini menggunakan penelitian asosiatif dengan menggunakan kuesioner sebagai metode pengumpulan data. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 50 responden CU Lantang Tipo Pusat Damai Di Kabupaten Sanggau. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah sampling jenuh. Pembahasan menggunakan uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji koefisien determinasi, uji F, dan uji t. Software spss versi 22 digunakan untuk pengujian model penelitian. Hasil dari penelitian ini adalah kompetensi dan komitmen organisasional berpengaruh signifikan dan positif baik secara parsial maupun simultan terhadap kinerja karyawan.