MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA CREDIT UNION KELING KUMANG HEAD OFFICE BERDASARKAN KONSEP TOTAL QUALITY MANAGEMENT
Authors
Maria Nantiasa
Abstract
Untuk lebih maju dan berkembang adalah keinginan setiap individu, demikian halnya dengan organisasi CU Keling Kumang Head Office. Dalam usaha mencapai kesuksesan, CU Keling Kumang Head Office memiliki permasalahan dalam menerapkan konsep Total Quality Management. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi komponen-komponen manajemen mutu yang diterapkan CU Keling Kumang Head Office saat ini dan mengidentifikasi komponen-komponen yang perlu diadopsi CU berdasarkan konsep TQM. Metode penelitian berbentuk deskriptif, dengan teknik pengumpulan data: wawancara, observasi, dan kuesioner, serta sampel yang diambil sebanyak 100 karyawan menggunakan metode Simple Random Sampling. Dengan kriteria karyawan yang tersebar di dua puluh satu Tempat Pelayanan CU Keling Kumang. Analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif. Dari hasil penelitian, diketahui kebijakan yang diterapkan untuk mengelola sumber daya manusia CU Keling Kumang saat ini perlu diperbaiki, khususnya perhatian pimpinan terhadap tingkat kesejahteraan hidup karyawan. Kebijakan perusahaan secara keseluruhan pada CU Keling Kumang sesuai dengan konsep TQM. Saran dari penulis yaitu, CU Keling Kumang harus lebih memperhatikan aspek pengelolaan sumber daya manusia, karena aset terbesar lembaga adalah manusia yang bekerja di dalamnya yang kita sebut sebagai karyawan. Pimpinan harus lebih memperhatikan tingkat kesejahteraan hidup karyawan. Dalam mengambil keputusan, pimpinan juga harus lebih mendengar suara dari bawahan. CU mampu menyediakan lingkungan kerja yang mendukung karyawan dan pimpinan wajib memberi promosi jabatan pada karyawan berprestasi.