Analisis Pengaruh Citra Merek dan Tingkat Kepercayaan Anggota terhadap Keputusan Menabung pada Credit Union Keling Kumang Kantor Cabang Nanga Mahap

Authors

  • Ragina Cici Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Widya Dharma Pontianak

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Citra Merek dan Tingkat Kepercayaan Anggota terhadap Keputusan Menabung pada Credit Union Keling Kumang Kantor Cabang Nanga Mahap. Metode penelitian yang digunakan penulis adalah metode kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, kuesioner, dan studi dokumenter. Populasi dalam penelitian ini adalah anggota credit union Keling Kumang Kantor Cabang Nanga Mahap. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan jumlah sampel yang diambil sebanyak 100 responden. Teknik analisis data menggunakan analisis data kuantitatif dan menggunakan pengukuran skala rating. Untuk mengelola data pada penelitian ini menggunakan bantuan program SPSS versi 22. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa variabel citra merek dan kepercayaan anggota yang diuji menggunakan uji korelasi, uji regresi linear berganda, uji F, dan uji t memberikan pengaruh yang positif dan signifikan terhadap variabel keputusan menabung.

References

Bilondatu, Machrani Rinandha. “Motivasi, Persepsi, Dan Kepercayaan Pengaruhnya Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Pada Sepeda Motor Yamaha Di Minahasa.” Jurnal EMBA Vol.1 No.3 September 2013, Hal. 710-720.

Fure, Ferdyanto, Joyce Lapian, dan Rita Taroreh. “Pengaruh Brand Image, Kualitas Produk Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Di J.Co Manado.” Jurnal EMBA Vol.3 No.1 Maret 2015, Hal.367-377.

Maran. (2021). Teknik Meningkatkan Pengelolaan Credit Union terhadap Perbankan dengan Memanfaatkan Teknologi Online. Jurnal Teknologi, 11(1), 2021, 20-23.

Mawara, Zimri Remalya. “Periklanan Dan Citra Merek Pengaruhnya Terhadap Keputusan Pembelian Kendaraan Bermotor Yamaha.” Jurnal EMBA Vol.1 No.3 Juni 2013, Hal. 826-835.

Ong, Ian Antonius, Sugiono Sugiharto. “Analisa Pengaruh Strategi Diferensiasi, Citra Merek, Kualitas Produk Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Pelanggan Di Cincau Station Surabaya.” Jurnal Manajemen Pemasaran Vol. 1, No. 2, (2013) 1-11.

Downloads

Published

2022-02-28

Issue

Section

Articles