Analisis Pengaruh Kompensasi terhadap Kinerja Karyawan pada Credit Union Kusapa di Sanggau
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan. Metode penelitian yang digunakan penulis adalah metode asosiatif, teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan studi dokumenter, populasi seluruh karyawan Credit Union Kusapa Di Sanggau yang berjumlah 54 orang, sampel yang digunakan sebanyak 54 responden. Penelitian ini menggunakan metode sensus, yaitu jumlah populasi dijadikan sebagai sampel.Pembahasan dengan uji asumsi dasar, uji asumsi klasik regresi dan uji t. perhitungan menggunakan program IBM SPSS Statistic versi 22 (Statistical Program for Social Media). Kesimpulan hasil penelitian, kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.